Pages

Subscribe:

Blogger templates

Senin, 09 Maret 2009

Di Jakarta Pengidap HIV/AIDS Meningkat 100% per Bulan,…nach lho????

Jumlah pengidap HIV/AIDS di Provinsi DKI Jakarta mengalami peningkatan tajam. Selama tiga tahun terakhir, kasus penderita HIV/AIDS meningkat 100 persen setiap bulan. Hingga akhir Oktober 2008 ini, di Jakarta tercatat ada 41.240 kasus. Jumlah ini diprediksi terus meningkat hingga mencapai 85.460 kasus per tahun hingga 2012.

Ketua Komisi Penanggulangan AIDS Nasional (KPAN) Nafsiah Mboi mengungkap penularan HIV/AIDS melalui sharing neddles (berbagi jarum) di Jakarta meningkat dibandingkan provinsi lain. Hal lain yang mengecewakan, terang Nafsiah, penularan seksual di Jakarta cukup tinggi.

Pada pengguna narkoba suntik di Jakarta sebanyak 55 persen dan sebagian besar berusia muda. Sementara kalangan waria sebanyak 34 persen, wanita penjaja seks langsung di lokasi sebesar 10,2 persen dan wanita penjaja seks tidak langsung 5,7 persen.

“Ternyata jumlah wanita penjaja seks tidak langsung jumlahnya sangat meningkat dan makin banyak. Ternyata makin ditutup lokasi rumah bordir, makin meningkatkan jumlahnya, ini sangat membahayakan,” jelas Nafsiah dalam acara Rapat Kerja Daerah Komisi Penanggulangan AIDS di Balaikota DKI, Senin (3/11).

Padahal, jumlah dana yang digelontorkan untuk menanggulangi penyebaran HIV/AIDS ini tidak sedikit. Bahkan bantuan luar negeri pun didapat. Nafsiah menerangkan Indonesia telah mendapatkan pinjaman dari Global Fund untuk program lima tahun sebesar US$ 473,6 juta. DAri dana itu, US$ 130,6 juta disalurkan untuk penanggulangan HIV/AIDS sebesar yang akan diteruskan ke 12 provinsi dan 72 kabupaten.

Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo mengatakan Pemprov DKI hanya bisa berkomitmen untuk mengurangi sebanyak 36.000 kasus dalam lima tahun kedepan sehingga pertumbuhan hanya mungkin ditekan menjadi 49.000 kasus per tahun. Fauzi sendiri mengaku angka 49 ribu ini masih termasuk jumlah yang sangat mengkhawatirkan.

“Salah satu hal yang akan kami tekankan yakni perubahan perilaku, dengan pengetatan pelaksanaan Perda No. 5 Tahun 2008 tentang Penanggulangan AIDS di Provinsi DKI Jakarta,”

0 komentar:

Posting Komentar